Jumat, 18 Oktober 2024

Breaking News

  • Tim Satgas Preemtif Ops Zebra LK-2024 Gencarkan Himbauan Kamtibmas dan Kamseltibcarlantas   ●   
  • Media Yang Tergabung Dengan Tim Berjuluk "BIAWAK" Lakukan Silaturahmi Bersama Kalapas Pekanbaru   ●   
  • Kalapas Pekanbaru Ciptakan Suasana Akrab dan Hangat Dalam Coffe Morning Bersama Media Massa   ●   
  • Warga Keluhkan Urus Sertifikat Tanah 12 Tahun Tak Kelar   ●   
  • Jaksa Agung RI Melantik Pejabat Baru JAM-Pidmil dan Kajati Daerah Khusus Jakarta   ●   
Jelang Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1442 H, Kapolres Langkat Didampingi Kasat Lantas Tinjau Persiapan Pos Penyekatan
Kamis 06 Mei 2021, 08:26 WIB

Langkat, Jetsiber.com- Jelang Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1442 H, Kapolres Langkat AKBP Edi Suranta Sinulingga, SIK meninjau persiapan Pos Penyekatan III di Desa Halban Kecamatan Besitang, di perbatasan dengan Aceh.


Kapolres didampingi Kasat Lantas AKP Drs Ali Umar, Kasat Binmas AKP Efendi Panjaitan, Kasubbag Sarpras AKP Dwi Saputra, dan Kasubbag Humas Iptu Alihot Lubis, Paur Subbag Humas Polres Langkat Aiptu Yasir Rahman, di Stabat, Senin, (3/5),

Kapolres Edi Suranta menuturtkan, pada kesempatan itu melakukan pengecekan dan memberi dukungan kepada Personel Polri yang melaksanakan tugas pengamanan di Pos Pam.

Kemudian Kapolres Edi Suranta  juga mengingatkan, "Agar dalam pelaksanaan penyekatan personel wajib melaksanakan dengan sungguh-sungguh, karena  pada hari H agar seluruh kendaraan tidak dibenarkan melintas baik menuju Aceh maupun Medan yang merupakan pintu gerbang Aceh-Sumut," tuturnya.

"Guna menjaga kesehatan dengan mematuhi protokol kesehatan 5M serta mengutamakan keselamatan dalam pelaksanaan tugas. Untuk wilayah hukum Polres Langkat ada tiga Pos Penyekatan terdiri dari Pos Penyekatan I di Sei Karang Kecamatan Stabat, Pos Penyekatan II di Water Park Ria Air Hitam Gebang, dan Pos Penyekatan III Desa Halban Kecamatan Besitang," tutur Edi Suranta.

Ditegaskan Edi Suranta lagi, "Selain dari personel Polri, pengamanan di Pos Penyekatan akan melibatkan instansi terkait seperti TNI, Dinas Kesehatan, SatPol PP Kabupaten Langkat, dan Dinas Perhubungan Kabupaten Langkat," imbuh Kapolresta Langkat Edi Suranta Sinulingga mengakhiri.


(Rochmat/Salomo/Red)




Editor : Nuri Hamzah
Kategori : Nasional
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Redaksi JETSIBER.COM,
silakan kontak ke email: redaksi.jetsiber@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 



Scroll to top