Selasa, 22 Oktober 2024

Breaking News

  • Jetro Sibarani, SH., MH Layangkan Somasi dan Hadiri Mediasi Sengketa Lahan   ●   
  • Mitigasi Resiko Langkah Strategis Hadapi Isu Megathrust, BPBD Kota Pekanbaru Sambangi Lapas Pekanbaru   ●   
  • Jaga Kerahasiaan Soal, Panitia SKD CPNS Kanwil Kemenkumham Riau Musnahkan Kertas Coretan   ●   
  • Tim Satgas Preemtif Ops Zebra LK-2024 Tingkatkan Himbauan Tertib Berlalu Lintas dan Bijak Bermedsos   ●   
  • Penanganan Abrasi Jadi Prioritas Kepemimpinan Kasmarni - Bagus Santoso   ●   
Guru Olahraga SDN 11 Pekanbaru Berhasil Meraih Emas Cabor Petanque di PON XXI Aceh-Sumut 2024
Selasa 01 Oktober 2024, 09:32 WIB
Photo: Siti Nur Fatiha, Guru Olahraga SDN 11 Pekanbaru, Disambut Gembira Oleh Para Guru SDN 11 Pekanbaru

Jetsiber.com - PEKANBARU - Pasca PON XXI Aceh-Sumut 30 September 2024 Siti Nurfatiha Putri asal Pulau Bengkalis kembali dengan aktivitas mengajar di SD Negeri 11 Pekanbaru Fatiha dengan panggilan sehari-hari adalah seorang Mahasiswa Lulusan Universitas Islam Riau (UIR) jurusan Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi

"Alhamdulillah saya berterima kasih kepada pihak sekolah SDN 11 Pekanbaru yang memberi doa dan support sehingga saya berhasil mendapat medali emas. Saya merasa senang dan bersyukur karena ini merupakan hasil dari perjuangan tim yang luar biasa " ujar fatiha.

kabar gembira ini disambut baik oleh teman-teman guru yang juga mengajar di SD Negeri 11 Pekanbaru mereka sangat antusias memberi dukungan kepada Fatiha selama latihan dan pertandingan berlansung.

Untuk kita ketahui bahwa fatiha adalah seorang tenaga guru honorer di SDN 11 Pekanbaru Jl. Sungai Rokan No. 72 Ta jung Rhu Kec. Lima Puluh Kota Pekanbaru Riau. Dengan kesibukan setiap harinya Fatiha masih bisa menyempatkan waktu untuk berlatih bersama teman-teman di Lapangan Petanque UKM UIR.

"Di Kota Pekanbaru saya berlatih di Lapangan petanque UIR, jika saya sedang berlibur pulang ke Bengkalis saya berlatih di Lapangan Petanque "BERMASA" yang bertempat di Halaman parkir GOR Perkasa Alam Batu Ampar," jelas Fatiha.

"Tambah Fatiha, Saya sangat berterima kasih kepada Bupati Bengkalis Ibu Kasmarni, S, Sos, Mmp. Bersama Pak Edi Sakura sebagai Kadispora Kabupaten Bengkalis melalui ketua Pengkab FOPI Bengkalis pak Faisal Rabyn Lesnussa yang sudah berjuang untuk mendapatkan Lapangan Petanque di Bengkalis sebagai sarana dan para sarjana latihan, untuk generasi pelajar dan umum," terang nya.

Semoga ke depannya Petanque Bengkalis Semakin maju dan berkembang dikalangan Pelajar SD, SMP, SMA/SMK dan juga masyarakat umum.

"Satu Boka Berjuta Keluarga"
☆ "Satu Bosi Berjuta Prestasi". (rls)




Editor : L.SIREGAR
Kategori : Sport
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Redaksi JETSIBER.COM,
silakan kontak ke email: redaksi.jetsiber@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 



Scroll to top